MENCARI STRIKER ASING TERBAIK



Masih dipakainya Bambang Pamungkas dan Aliyudin di Timnas untuk persiapan Pra Piala Asia 2011, setidaknya Persija sibuk mencari Striker tambahan Untuk melapis lini depannya, walaupun diputaran pertama lini depan Persija sebenarnya cukup baik. Mereka menorehkan 36 gol dalam 17 pertandingan.

Boumsong sempat mengikuti seleksi meski masih berstatus sebagai pemain Persikad Depok. Pemain lain yang sempat diseleksi adalah Ekene Ikenwa dan Leo Citescu.

Ada dua striker asing Fabio Lopez dan Benoit bersaing masuk Persija Jakarta pada kompetisi putaran kedua Liga Super Indonesia (LSI).

Keduanya harus mencuri simpati Pelatih Danurwindo saat Macan Kemayoran berujicoba lawan PSMS Medan di Stadion Lebak Bulus, Jakarta, minggu (25/1/2009).

Lopez sudah empat hari ikut seleksi Persija. Mantan pemain Persib Bandung ini juga diturunkan Danurwindo saat Persija menaklukkan Pelita Jaya 1-0 dalam laga ujicoba di Stadion Lebak Bulus, Rabu (21/1/2009).

Namun Danurwindo belum memberi pemilaian khusus untuk Lopez. Lopez sendiri mendapat pesaing berat menyusul hadirnya Benoit. mantan striker Persiwa Wamena ini memiliki naluri mencetak gol cukup bagus.

Peluang Lopez dan Benoit untuk masuk Persija sebenarnya sangat terbuka, menyusul tersingkirnya Striker asal Mesir Ramadhan Ragab karena sakit.

Patut kita simak siapakah striker yang akan menemani Bambang Pamunkas tersebut..!!


0 komentar